Pada awal 2017 ini mulai terdengar kembali kabar mengenai chromebook. Walaupun pada kenyataannya di Indonesia chromebook belum terlalu dikenal namun di negara-negara maju kehadiran chromebook ini mendapat sambutan cukup baik dan sudah ditunggu-tunggu. Chrome mengusung teknologi penyimpanan Cloud sehingga semua proses penyimpanan datanya memerlukan koneksi internet yang bagus dan stabil. Chromebook juga menghadirkan fitur unggulannya. Yakni mampu menjalankan aplikasi-aplikasi pada OS Android. Laptop berbasis OS Chrome ini ternyata juga menyediakan semacam aplication market seperti google play yang dikhususkan untuk OS Chrome. Nah di dalam aplication market itu semua aplikasi android bisa diunduh secara langsung.
Walaupun nampak seperti android, namun laptop chromebook digadang-gadang akan memiliki desain yang berbeda dengan display aplikasi untuk smartphone ataupun tablet. Dan pada tahun 2017 ini pihak google telah mengumumkan akan segera merilis chromebook ini walaupun mungkin belum bisa langsung out of the box. Peluncurannya sendiri masih bergantung dengan rilisnya android app on OS Chrome versi beta.
Nah sebenarnya kenapa sih kita harus melirik chromebook ini? Mari kita lihat ulasannya berikut ini :
- Desain Body yang di desain untuk mobilitas yang tinggi
Semua produk chromebook memiliki bobot yang ringan. Hal ini tentu akan sangat menunjang kegiatan kita yang memiliki mobilitas yang padat. Perangkat ini berbobot ringan karena media penyimpanannya tidak lagi menggunakan local disk bawaan melainkan menggunakan cloud yang merupakan media penyimpanan menggunakan internet sehingga laptop ini menjadi lebih ringan. Beratnya hanya berkisar antara 0,9 hingga 1 kilogram. Selain itu chromebook juga memiliki fitur password chrome yang dapat diakses di komputer lain. Sehingga kita bisa melakukan sinkronasisasi data dengan perangkat yang ada di rumah. - Bisa Menginstal Aplikasi Android
Semua aplikasi yang tersedia di play store juga bisa diinstal menggunakan chromebook. Tentu saja hal ini menjadi nilai plus bagi chromebook. PC dengan aplikasi selengkap app di android tentu sangat menggiurkan. Kita bisa melakukan berbagai pekerjaan di saat yang bersamaan. Apalagi dengan desain body yang fleksibel sehingga chromebook ini juga bisa difungsikan sebagai tablet jika dilipat keyboardnya. - Daya Tahan Baterai yang Awet
Chromebook menggunakan OS Chrome yang ringan. Untuk daya tahan baterainya bisa bertahan hingga 9 sampai 13 jam dalam pemakaian secara terus menerus. Selain itu proses menjalankan commandnya juga sangat cepat. Kita hanya perlu menunggu 8 detik saja maka chromebook sudah bisa digunakan. - Sistem Keamanan Data yang Terlindungi
Salah satu keunggulan dari penyimpanan menggunakan cloud ini adalah file-filenya akan terhindar dari infeksi virus. Tentunya hal ini akan semakin menambah daftar keunggulan chromebook dari sisi keamanan data yang diolahnya. Operating System Chrome sendiri memiliki proteksi terhadap virus dan malware built, sehingga kita tidak usah khawatir lagi dengan file-file yang berbahaya.